SUARARAKYATINDO.COM, Sumenep – Jama’ah haji kloter 21 asal Kabupaten Sumenep, Jawa Timur akhirnya tiba di Kota Keris pada hari ini, Senin 1 Agustus 2022 dini hari sekira pukul 00.40 WIB.
Pemda Kabupaten Sumenep yang diwakili oleh Bupati Achmad Fauzi bersama jajaran Forkopimda, perwakilan Kantor Kemenag Sumenep dan keluarga menyambut ratusan jama’ah haji dari 6 bus yang membawa para jama’ah haji kloter 21 dari Embarkasi Haji Surabaya tersebut di GOR A. Yani Desa Pabian, Kecamatan Kota.
Pertemuan penuh haru saat bertemu keluarga pecah dan diwarnai pelukan demi pelukan para jama’ah haji dengan keluarga masing-masing.
Menurut Kepala Bagian Kesejahteraan Rakyat (Kesra) Sekretariat Daerah (Setda) Kabupaten Sumenep Kamiluddin, jama’ah haji Sumenep Kloter 21 berjumlah 315 orang.
Akan tetapi jama’ah haji yang tiba di Sumenep hari ini sebanyak 282 orang, karena 33 orang lainnya dijemput langsung keluarga di Surabaya.
“Para jama’ah haji setelah dilakukan pemeriksaan kesehatan di Surabaya, ada yang dijemput keluarganya, sehingga mereka tidak mengikuti rombongan untuk pulang ke Kabupaten Sumenep,” kata Kamiluddin di sela penyambutan jama’ah haji asal Sumenep kepada Suararakyatindo di GOR A. Yani, Senin, 1 Agustus 2022.