SUARARAKYATINDO.COM- Derby London utara akan tersaji pada ahir pekan ini pertandingan yang akan mempertemukan Arsenal vs Tottenham Hotspur selaku tim tamu lebih optimis untuk menang disampaikan Penyerang Tottenham Hotspur, Lucas Moura menilai musim 2022/23 waktu yang tepat untuk timnya bisa juara Liga Inggris.
Kedatangan Antonio Conte mulai memberikan dampak untuk Spurs. Buktinya, musim lalu mereka mampu menyalip Arsenal untuk memperebutkan posisi empat besar di Liga Inggris dan musim ini berlaga di Liga Champions.
Bicara untuk siapa yang akan keluar sebagai juara sebetulnya memang masih terlalu dini. Tapi hingga pekan ke-7, sejumlah klub top seperti Liverpool dan Chelsea masih kesulitan meraih hasil positif. Untuk Manchester City masih banyak yang menjagokan mereka jadi juara di musim 2022/23.
Namun Lucas Moura tegaskan peluang untuk Tottenham Hotspur mengakhiri puasa gelar bisa terjadi pada musim ini di bawah asuhan Antonio Conte. Dia punya alasan mengapa timnya bisa juara.
Di sisi lain persiapan Tottenham untuk menghadapi Arsenal diprediksi tanpa pemain baru mereka Dejan Kulusevski berpeluang absen saat bertandang ke Emirates Stadium di pekan ke -8 liga Inggris sabtu (1/10/22) malam WIB.