SUARARAKYATINDO.COM, Bangkalan – Menjelang Hari Raya Idul Adha 1443 H, Pemerintah Kabupaten Bangkalan, Jawa Timur, membentuk tim juru sembelih halal sebagai upaya untuk memberikan jaminan produk daging sapi halal dan sehat bagi masyarakat pada musim wabah Penyakit Mulut dan Kuku (PMK) yang terjadi akhir-akhir ini.
Bupati Bangkalan Abdul Latif Amin Imron menjelaskan bahwa saat ini sebagian masyarakat enggan untuk mengonsumsi daging sapi karena khawatir daging tidak sehat.
“Oleh karena itu, Pemkab Bangkalan membentuk juru sembelih halal untuk memberikan kepastian kepada masyarakat bahwa daging yang dikonsumsi sesuai dengan ketentuan syariat, yakni halal dan sehat,” katanya kepada Suararakyatindo.
Perlu diketahui bahwa pembentukan juru sembelih halal atau yang disingkat “Juleha” ini bekerja sama dengan Pemprov Jawa Timur.
“Saat ini sudah ada 1.000 orang juru sembelih halal se-Jawa Timur, termasuk di Kabupaten Bangkalan ini. Dan para juru sembelih ini telah bersertifikat dari BNSP (Badan Nasional Sertifikasi Profesi),” pungkasnya.