SUARARAKYATINDO.COM- Real Madrid berhasil keluar sebagai pemenang dalam pertandingan yang bertajuk El Clasico jilid pertama di Liga Spanyol 2022/2023. Yang bermain di Santiago Bernabeu, Madrid sukses membenamkan Barcelona dengan skor 3-1, Minggu (16/10/2022) malam WIB.
Madrid sudah terlebih dahulu memimpin dua pasang gol saat jeda babak pertama. Gol dari Penyerang mereka Karim Benzema di menit ke-12, lalu disusul gol dari sang gelandang Federico Valverde di menit ke-35 sekaligus memastikan Barcelona punya tugas berat di babak kedua.
Setelah turun minum, akhirnya Barcelona baru bisa membalas di menit ke-83 melalui Ferran Torres sepakannya yang tidak di halau oleh kiper Los Blancos hal itu semakin memberi asa Barcelona untuk menyamai kedudukan. Namun lagi lagi Madrid kembali menjauh di menit ke-90+1 setelah eksekusi penalti dari Rodrygo sukses menggetarkan gawang Barcelona untuk kali ketiga setelah pemain asal Brazil itu dilanggar dikotak penalti oleh pemain belakang Barcelona.
Ini menjadi kekalahan pertama Barcelona musim ini di La Liga, sekaligus posisi mereka di puncak klasemen di ambil alih tangan ke Madrid. Madrid menguasai puncak klasemen dengan 25 poin, sedangkan Barcelona 22 poin.
Jalanya pertandingan
Saat babak pertama baru berjalan lima menit, Raphinha coba mengancam dengan tendangan keras dari luar kotak penalti dengan gerakan cut inside. Upaya yang bagus, tetapi kiper Andriy Lunin masih sigap menghalaunya tendangan tersebut.
Di menit ke-8, Madrid menciptakan peluang pertamanya lewat Vinicius. Setelah menerima umpan Ferlan Mendy di halfspace kiri, Vinicius mengecoh tiga pemain Barcelona, lalu melepaskan tendangan. Bola masih membentur lawan dan hanya menghasilkan tendangan sudut.
Keunggulan akhirnya berubah di menit ke-12. Lagi-lagi Vinicius menjadi mimpi buruk Barcelona. Ia mengeksploitasi ruang besar di belakang garis pertahanan dengan kecepatannya. Vini lalu melepas tendangan yang ditepis kiper Ter Stegen, tetapi bola muntah langsung disambar dengan mudah oleh Benzema.
Barcelona punya peluang emas untuk menyamakan kedudukan di menit ke-25. Umpan silang mendatar dari Raphinha gagal disambut Frenkie De Jong dan gagal ditangkap Lunin. Bola liar disambut Lewandowski di tiang jauh yang tinggal berhadapan dengan gawang kosong. Entah kenapa, sentuhannya justru membuat bola jadi melambung sangat tinggi.
Kemudian, Madrid menggandakan keunggulannya di menit ke-35. Valverde yang tidak terkawal di luar kotak penalti sukses mengeksekusi tendangan mendatar yang keras. Bola gagal dijangkau Ter Stegen dan jala gawang bergetar.
Dua menit berselang, De Jong punya kesempatan menembak dalam kotak penalti. Tendangan kaki kanannya yang mendatar itu masih mengarah tepat ke posisi tangkapan Andriy Lunin.