SUARARAKYATINDO.COM, Sampang- Rapat Agenda Acara Pengurus Ranting Nahdlatul Ulama Desa Batoporo Barat, Kecamatan Kedungdung, Kabupaten Sampang mengadakan agenda rapat Tahunan.
Pengurus Ranting Nahdlatul Ulama Desa Batoporo Barat Dalam waktu dekat ingin mengadakan Pelantikan Anak Ranting, Haul Sesepuh Se Batuporo Barat dan Lailatul ijtima’.
Ketua Tanfidziyah Nahdlatul Ulama Desa Batoporo Barat, Kurdiawan Mengungkapkan bahwa pada waktu dekat ini harus ada acara Seperti Acara Haul Se Desa Batoporo.
“Harus ada acara seperti Haul se Desa Batoporo, dengan harapan supaya bisa menumbuhkan Kader- kader Nahdlatul Ulama, Desa Batoporo Barat,” kata Ketua Tanfidziyah di sela-sela acara pada Selasa 15/08/2023 malam.
Tak hanya itu, Mustsyar Nahdlatul Ulama Ranting Desa Batoporo Barat juga Memberikan arahan Supaya struktur Ranting Nahdlatul Ulama Batoporo Barat Harus terlialisasi
“Saya berharap dalam struktur Ranting itu harus di perbaiki supaya membentuk anak Ranting di Desa Batoporo Barat,” ujarnya.
Mustsyar Nahdlatul Ulama Desa memberi gagasan supaya Ranting Nahdlatul ulama Desa Batoporo Barat Mengadakan Acara Pelantikan Anak Ranting Desa Batoporo Barat.
“Saya setuju dengan usulan bahwa Ranting Nahdlatul Ulama di Desa Batoporo Barat ini harus pelantikan Anak Ranting Desa Batoporo Barat,” tuturnya.