SUARARAKYATINDO.COM, Probolinggo- Penemuan mayat laki-laki di sungai Sumberkatimoho, Kecamatan Krejengan, Kabupaten Probolinggo. Pasalnya, seorang laki-laki itu sudah di kabarkan tenggelam sejak Jum’at 3/3/2023.
Mayat seorang laki-laki, itu merupakan Santri dari Pondok Pesantren Darul Faizin , Desa Gading Wetan, Kecamatan Gading.
Dalam Kronologisnya, Sebanyak 18 orang santri, ramai-ramai mau mandi di DAM (Paras) sungai gading Wetan, namun peristiwa tidak terduga menimpa salah satu santri atas nama Imron umur 18 tahun kelas 3 SMK yang tinggal sama paman nya atas nama p. Sukir. Alamat Desa Krobungan Terseret arus sungai di DAM (Paras).
Santri yang terseret /tenggelam di DAM (Paras) sungai Desa Gading Wetan, Kecamatan Gading, sampai tanggal 04 Maret 2023 jam 01 00 WIB. Belum juga di temukan, masyarakat serta pemerintah setempat, di tambah lagi team dari Basarnas BPBD dan aliansi-aliansi yang lain termasuk team SAR dari Songa tefting, mencari keberadaan santri tersebut yang terseret air sungai.
Pada hari Minggu pada tanggal 5/3/2023 mayat itu sudah di temukan di sungai Sumberkatimoho, Krejengan, Kabupaten Probolinggo.
Dari penemuan itu, mayat langsung di bawak pulang oleh keluarganya, untuk di semayamkan.