Daerah

Pj Gubernur Jatim Pastikan Kebutuhan Warga yang Terdampak Banjir di Bangkalan Terpenuhi

1263
×

Pj Gubernur Jatim Pastikan Kebutuhan Warga yang Terdampak Banjir di Bangkalan Terpenuhi

Sebarkan artikel ini
Penjabat (Pj) Gubernur Jawa Timur Andy Karyono saat meninjau lokasi Banjir di Bangkalan. (Foto: Humas Pemprov Jawa Timur)

SUARARAKYTINDO.COM – Penjabat (Pj) Gubernur Jawa Timur, Adhy Karyono, gerak cepat meninjau lokasi terdampak banjir di Desa Kauman, Kecamatan Blega, Kabupaten Bangkalan.

Diketahui, banjir yang terjadi di kawasan Blega Bangkalan ini dampak hujan deras pada Selasa (12/3/2024), sehingga mengakibatkan aliran Daerah Aliran Sungai (DAS) Blega meluap.

Pj Gubernur Adhy meninjau lokasi dan memastikan masyarakat rentan dan terdampak tidak diperkenankan kembali ke rumahnya masing-masing, sampai air benar-benar surut.

Baca Juga:  FKDT Tagih Bosda Kepada Pemkab Probolinggo

“Sebab saat ini, curah hujan masih tinggi dan diperkirakan masih akan hujan dalam beberapa hari ke depan,” ujar Adhy, dalam siaran resminya, Kamis (14/3/2024).

Pj Gubernur Jatim itu, Andy juga memastikan kebutuhan logistik masyarakat terdampak banjir terpenuhi. Mulai dari kebutuhan dasar hingga kebutuhan penting selama bulan Ramadan. “Baik sahur dan buka puasa, atau bagi yang tidak berpuasa, jika di tengah-tengah ada yang membutuhkan, kita pastikan tercukupi. Kalau memang bisa dan memungkinkan, bisa langsung datang ke Dapur Umum di SMA Negeri 1 Blega,” paparnya.

Baca Juga:  PC PMII Probolinggo Lakukan Dialog Multi Pihak Tentang Tata Kelola Anggaran

Khusus wilayah Blega, di daerah yang terdampak banjir tersebut telah dikerahkan 1 unit mobil pompa untuk mengalihkan genangan yang ada di pemukiman warga. Bahkan ia berkesempatan memantau langsung proses penyedotan genangan air menggunakan mobil pompa.

error: Content is protected !!