Eksistensi Tuhan Dan Agama
Semenjak Adam dan Hawa terlahir
pertanyaan setiap manusia tentang tuhan
masih belum ada jawabannya secara kongkrit
apakah tuhan itu adalah merupakan sebuah konsep
atau suatu kepastian yang belum terjawab oleh rasionalitas
yang jelas pandangan tentang Tuhan bukan sesuatu yang final
ada banyak orang mengatas namakan tuhan untuk kepentingan
ada banyak orang yang tak bertuhan tapi belum beragama
ada banyak orang yang beragama tapi tak bertuhan
ada yang tak beragama dan tak bertuhan
ada yang bertuhan dan beragama
Barangkali meragukan Tuhan adalah hal yang penting
untuk memperkuat suatu ke Imanan dan keyakinan
“Dan agama sering kali di jadikan alat pembenaran
untuk kepentingan yang semu agar tercapai
segala keinginan ego manusia.”
“Tuhan tidak butuh manusia: karena tuhan maha Tuhan.”
. . .
tafsir ngawuriah
23:38
23/07/2023
Tuhan Maha Akrab
Tuhan dalam kesunyian Mu
Kau adalah angin yang membelai jiwa
Tuhan dalam firman Mu
Kau adalah nada yang menentramkan hati
Tuhan dalam syair ku
Kau adalah puisi cinta dalam keabadian kata
Tuhan dalam nama Mu
Kau adalah keindahan pada setiap kalimat
. . .
tafsir ngawuriah
02:29
01/09/2023